Kota Tegal Berangkatkan 202 Jemaah Calon Haji, Tertua 87 Tahun

Kota Tegal Berangkatkan 202 Jemaah Calon Haji, Tertua 87 Tahun

PELEPASAN- Calon jemaah haji Kota Tegal tahun 2023 dilepas wali kota di Pendopo Ki Gede Sebayu Kota Tegal, Selasa, 23 Mei 2023. -TEGUH M/RADAR TEGAL GROUP-

TEGAL, RADARTEGAL.DISWAY.ID- Kota Tegal berangkatkan 202 jemaah calon haji tahun ini. Jumlah itu paling banyak yakni jemaah perempuan yang mencapai 118 dan 84 calon haji laki-laki. 

Untuk calon haji Kota Tegal dengan usia tertua yaitu Suwarsih Asmadi berusia 87 tahun. Sementara yang termuda Muhammad Kaunang berusia 31 tahun.

Kepala Kantor Kementerian Agama Ahmad Muhdzir mengatakan, jumlah jemaah yang akan berangkat sebanyak 202 orang. Itu sudah termasuk petugas Pendamping Haji Daerah (PHD).

“Jumlah total ada 202 calon jamaah yang akan berangkat tahun ini dari Kota Tegal,” ungkapnya, Selasa, 23 Mei 2023.

Jemaah haji asal Kota Tegal masuk pada kloter 34 Embarkasi Solo bergabung dengan Brebes dan Kabupaten Tegal. Rencananya, pihaknya akan melakukan pemberangkatan pada Sabtu, 3 Juni 2023 pukul 02.00 WIB.

“Mereka akan berangkat menuju ke Asrama Donohudan Solo. Kemudian akan berangkat ke tanah suci pada Minggu 4 Juni 2023,”ungkapnya.

BACA JUGA:Layanan BSI Pulih, Pelunasan Haji 2023 Sudah 100 Persen

Menurutnya, para jemaah sudah mengikuti pembekalan. Antara lain 2 kali pertemuan pembekalan, 6 kali manasik haji, dan bimbingan dari KBIH.

Rencananya meraka akan berangkat dari Pendopo Kota Tegal pada 3 Juni 2023 mendatang.

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono melakukan pelepasan di Pendopo Ki Gede Sebayu Selasa, 23 Mei 2023 siang. Tampak hadir dalam upacara pelepasan Forkopimda, kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Tegal dan jamaah calon haji Kota Tegal.

Dedy Yon Supriyono dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada jemaah yang akan berangkat menunaikan ibadah tahun ini. Pihaknya juga mengingatkan agar para jemaah tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Meski WHO telah mencabut darurat Covid-19 di dunia, kepada jemaah calon haji Kota Tegal untuk tetap senantiasa menerapkan protokol kesehatan. Serta pola hidup sehat secara disiplin,”ujar wali kota.

Wali kota juga berpesan agar seluruh jemaah dapat saling menjaga satu sama lain di tanah suci. Serta membawa nama baik Kota Tegal.

“Untuk tim petugas kloter dan Pendamping Haji Daerah Kota Tegal, agar bisa berperan optimal sebagai petugas yang melayani jemaah calon haji,”tandasnya.

Sumber: