Butuh Pinjaman Modal Usaha Rp20 Juta Mending Pinjol atau Bank? Simak Perbandingannya

Ilustrasi. Pinjaman modal usaha Rp20 juta-unsplash/Mufid Majnun-
Radartegal.com – Perlu pinjaman modal usaha Rp20 juta, lebih baik ambil pinjol atau bank? Jika Anda masih pemula dan baru pertama kali akan mengajukan, wajib simak ulasan ini.
Tempat mencari pinjaman modal usaha memang seringkali membuat banyak usahawan pemula bingung. Apalagi beberapa lembaga keuangan menawarkan keuntungannya masing-masing dalam produk pinjamannya.
Pinjaman modal usaha bisa Anda dapatkan di pinjol maupun bank. Namun, mana sekiranya yang paling pas dengan kebutuhan dan kemampuan Anda?
Jika Anda saat ini sedang butuh pinjaman modal usaha, simak pembahasan di bawah dengan baik. Terutama soal perbedaan antara pinjol dan bank yang menawarkan keunggulan dan kekurangannya masing-masing.
BACA JUGA : Raih Kebahagiaan Lebaran! Pinjaman Rp75 Juta Langsung Cair Cuma Pakai KTP, Cek Syaratnya
Pinjaman modal usaha Rp20 juta
Pinjaman untuk modal bisnis yang paling populer yaitu pinjol dan bank. Namun keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri, yang harus jadi bahan pertimbangan Anda. Diantaranya :
1. Pinjaman Online (Pinjol)
Kelebihan :
- Proses pengajuan lebih cepat dan mudah.
- Persyaratan lebih sederhana, bahkan tanpa jaminan.
- Pencairan dana relatif cepat.
Kekurangan :
- Suku bunga sangat tinggi, bisa mencapai puluhan persen per tahun.
- Tenor pinjaman biasanya singkat.
- Risiko pinjol ilegal yang merugikan.
2. Bank
Kelebihan :
- Suku bunga lebih rendah dibandingkan pinjol.
- Tenor pinjaman lebih panjang.
- Lebih aman dan terpercaya.
Kekurangan :
- Proses pengajuan lebih rumit dan lama.
- Persyaratan lebih ketat, biasanya membutuhkan jaminan.
- Tidak semua pengajuan disetujui.
Pinjaman modal usaha harus dilakukan dengan pertimbangan yang baik. Jangan terburu-buru apalagi tidak memperhitungkan biaya cicilan bulanannya.
BACA JUGA : Pinjaman Online Cair Rp10 Juta: Solusi Cepat Saat Dompet Tipis Jelang Lebaran!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: