Duh Tahun 2023 Tinggal 18 Hari Lagi, PAD Kabupaten Brebes Baru Capai 89,72 Persen

Duh Tahun 2023 Tinggal 18 Hari Lagi, PAD Kabupaten Brebes Baru Capai 89,72 Persen

Sekda Brebes Djoko Gunawan (dua dari kanan) didampingi Kepala Bapenda Brebes Subandi (kiri) dan Asisten III Eko Supriyanto (tiga dari kiri) saat menghadiri rapat koordinasi optimalisasi pendapatan pajak daerah dan retribusi daerah 2023 di KPT Brebes, Seni--

RADAR TEGAL - Hingga pertengahan Desember, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Brebes mencapai Rp441.457.494.257. Realisasi tersebut baru mencapai 89,72 persen dari target PAD Brebes pada anggaran perubahan yang mencapai Rp492.051.389.008.

Hal itu diketahui dalam rapat koordinasi optimalisasi pendapatan pajak daerah dan retribusi daerah 2023 di KPT Brebes, Senin 11 Desember 2023.

Dalam sambutannya, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Brebes Subandi menyampaikan, untuk PAD dari sektor pajak daerah sudah mencapai 93,96 persen. Di mana, pajak daerah di Brebes sendiri meliputi Pajak Hotel, Restoran, Hiburan, reklame, penerangan jalan, parkir, air tanah, minerba, sarang burung walet, Pajak Bumi Bangunan dan pajak BPHTB

"Untuk retribusi daerah sendiri baru mencapai 59,34 persen. Dari target pada anggaran perubahan yang mencapai Rp27.675.424.500 baru terealisasi Rp16.421.825.495," ujarnya.

BACA JUGA: 51 Ibu Melahirkan di Brebes Meninggal Dunia, Kepala Dinkes: Kebanyakan Setelah Masa Nifas

Khusus untuk PBB, lanjut Subandi, dari target pada anggaran perubahan yang mencapai Rp55.000.000.000 sudah terealisasi Rp52.455.090.054. Dengan sisa waktu 21 hari lagi di Desember ini, kata dia, diharapkan realisasi PBB bisa 100 persen. "Sampai hari ini, untuk PBB sudah mencapai 95.37 persen. Dan insyaallah target PBB bisa terealisasi seratus persen," tukasnya.

Sebelumnya, Sekda Kabupaten Brebes Djoko Gunawan menyampaikan, pajak dan retribusi daerah merupakan andalan untuk pembangunan daerah. Karenanya, dia menekankan kembali kepada seluruh kepala SKPD untuk memaksimalkan potensi pajak yang ada.

Adapun jenis pajak yang dipungut oleh Pemkab Brebes, Kata Haris, yakni ada sembilan point. Yang pertama, PBB-P2, BPHTB, Pajak Reklame, Pajak Air Tanah. Kemudian, Pajak Mineral bukan Logam dan Batuan, Pajak Sarang Burung Walet, Opsen Pajak Kendaraan Bermotor dan Opsen Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor.

Dalam kesempatan itu juga, Sekda meminta dukungan dari para camat se Kabuapten Brebes untuk memaksimalkan potensi PBB. Bahkan, dirinya meminta kepada seluruh camat untuk ikut turun langsung ke desa untuk memaksimalkan PBB.

BACA JUGA: Tersangka Pembunuh Nenek di Brebes Terancam Hukuman Seumur Hidup, Dendam Berawal dari Uang Rp50 Ribu

"Semoga dengan sisa 20 hari di Tahun 2023 semua potensi pajak PBB yang ada saat ini bisa terpenuhi," pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: