Berniat COD Motor Yamaha R15, Warga Cilacap Malah Dibegal di Paguyangan

Berniat COD Motor Yamaha R15, Warga Cilacap Malah Dibegal di Paguyangan

ILUSTRASI-Pixabay-

PAGUYANGAN, radartegal.com - Seorang warga Desa Bulupayung Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap, Darisman, 27, menjadi korban begal.

Dia pun harus menjalani perawatan akibat luka pada bagian belakang kepala. 

Tidak hanya itu, Darisman juga harus kehilangan sepeda motornya, karena dibawa kabur oleh pelaku begal.

BACA JUGA:Anak Jalanan Geruduk Kantor Satpol PP, Minta Solusi Supaya Tidak Jadi Sasaran Razia

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, sebelumnya pada Minggu 18 September 2022, malam, Darsiman yang bermaksud menjual sepeda motor sport jenis Yamaha R15-nya.

Kemudian, dengan sistem cash on delivery (COD) dengan seseorang, dia janjian akan bertemu di bawah Flyover Kretek Kecamatan Paguyangan.

"Dikiranya orang yang baru dikenalnya itu, benar-benar akan membeli sepeda motor. Jadi pas diminta untuk bergeser ke arah utara, maka korban menurut," ungkap Heri, warga Paguyangan yang menolong korban.

BACA JUGA:Pengunjung Festival Kota Lama, Bisa Jajal Ketangguhan New Honda ADV 160 Sambil Kulineran

Menurut Heri, Darisman mengatakan bahwa calon pembeli motornya meminta dia untuk menuju lokasi baru, yakni di sekitar jalan Desa Kretek Kecamatan Paguyangan. 

Jalan tersebut letaknya tidak jauh dari flyover. Di lokasi yang relatif sepi itu, tiba-tiba pelaku melakukan penganiayaan dengan senjata tajam ke arah kepala korban.

Korban yang terluka tidak mampu melakukan perlawanan. Sementara pelaku yang diduga lebih dari satu orang, selanjutnya membawa kabur sepeda motor korban.

BACA JUGA:Begini Tampilan Supersport New CBR250RR Berkarakter Big Bike, Lengkap dengan Varian Harganya

"Ditemukan dalam kondisi berdarah pada bagian belakang kepala, sehingga dibantu untuk mendapat pertolongan di RSUD Bumiayu," kata Heri lagi.

Sementara seorang petugas di RSUD Bumiayu mengatakan, korban datang sekitar pukul 21.00 WIB, dan langsung mendapat penangan di IGD. 

Sumber: